Kamis, 27 Maret 2014

8 Tip dan Trik Sederhana di Android yang Sebaiknya kamu Tahu

Android merupakan salah satu OS mobile yang kompleks, namun meskipun begitu selalu ada cara bagaimana sistem yang kompleks itu menjadi sesuatu yan simple. Oleh karena itu kemudian diciptakan widget, shortcut dan beragam trik lain agar andorid lebih user friendly. Berikut selengkapnya:
1. Mengambil Screenshot.
Khusus untuk versi ICS keatas mengambil screenshot jadi sangat gampang. Tinggal kamu tekan tombol power berbarengan dengan vol (-) pada layar yang mau kamu ambil screenshotnya. Secara otomatis screenshot akan terambil dan tersimpan di Galeri.
2. Menaruh kontak pada homescreen

Sering menelpon salah satu kontak yang ada di phonebookmu, kamu bisa membuat cara praktis dengan menaruh kontak temen kamu itu ke homescreen androidmu. Sehingga jika satu saat nanti kamu butuh kamu tidak perlu repot mencari ke phonebox lagi. Caranya gampang, pilih widget kontak di hapemu kemudian tentukan kontak yang mau bikinin shortcut.
3. Mengambil gambar dan video sekaligus.
Ketika kamu merekam video, kemudian disuatu momen kamu pengin mengambil gambar itu ada cara praktis nih. Tinggal kamu tekan layar disaat mengambil video dan kemudian android juga akan mengambil gambar tersebut. Ini bekerja di kebanyakan Gadget, meski belum semua.
4. Mengetikkan suara.
photostrip-2013-02-28-6
Males ngetwit, tinggal ngomong dan biarkan text voice yang mengetikkan apa yang kamu bicarakan. Caranya di keyboard android di samping space bar ada ikon microphone. Nah tinggal deh tekan tombol tersebut.
5. Memonitor penggunaan data.
Jika kamu menggunakan paket data yang bukan unlimited, tentu saja penting rasanya untuk memonitor selalu penggunaan paket datamu. Jangan sampai kamu nanti kehabisan senelum waktu yang ditentukan. Caranya gmapang, tinggal masuk setting lalu pilih data usage nanti bakal kelihatan deh informasi penggunaan paket datamu.
6. Menggunakan Android sebagai USB Drive.
Android juga bisa kamu gunakan sebagai tempat penyimpanan data portable. Caranya gampang, tinggal colok kabl USB ke komputer kemudian nanti kamu akan diberikan 3 pilihan biasanya, charge only, data connection dan storage mode. Nah kamu pilih deh opsi terakhir.
7. Menggunakan Android selayaknya Modem
Sama halnya kayak cara sebelum ini, bedanya ialah pilih untuk bagian data conection.
8. Membaca notifikasi tanpa membuka kunci tombol.
Android mengijinkan membuka notifikasi tanpa membuka kunci tombol caranya tinggal swap ke bawah dari atas bagian HP kamu dan kemudian kamu bisa melihat apa aja notifikasi yang ada. Ketika kamu mau mengaksesnya barulah tombol harus dibuka.
Nah begitulah kira-kiranya Tips Android sederhana yang sebaiknya kamu tahu. Sebenarnya masih ada dua lagi trik yang bisa kamu terapkan yaitu, mendengarkan musik via cloud storage dan kostumisasi voicemail untuk beberapa kontak namun sayangnya fitur tersebut belum tersedia di Indonesia.
Read more ...

Tips: Atasi Update Aplikasi Facebook Yang Gagal

Sekarang ini banyak perusahaan manufaktur hape yang menyertakan aplikasi Facebook pada device yang dijual, tentu saja aplikasi akan terus mendapatkan update dari pihak Facebook-nya. Parahnya lagi, Facebook ini termasuk perusahaan yang sangat rajin mengupdate aplikasinya, hampir setiap hari.
Masalah yang sering timbul adalah error saat mengupdate aplikasi via Play Store, hal ini juga saya alami, aplikasinya sih sudah pernah saya update dan baik-baik saja, tapi ketika akan saya update lagi dengan versi terbaru ternyata gagal.
Cara mengatasinya ternyata mudah, berhubung aplikasi bawaan (pre-installed) nggak bisa diuninstall sepenuhnya dari pengaturan Androidnya, maka yang bisa dilakukan hanya menguninstall updatenya saja. Nah, lakukan saja itu, uninstall updates bisa kembali lagi ke versi bawaan. Masuk ke Settings -> Apps -> Pilih Facebook -> Uninstall updates.
fb-update-1
Setelah itu buka Play Store dan buka menu Installed Apps, di situ ada Facebook yang sudah tersedia update-nya. Yup, silakan update dan tunggu sampai prosesnya selesai. :)
fb-update-2
Demikian..
Read more ...

Menggunakan Bahasa Indonesia Pada Google Voice Search (Google Search App)

Belakangan ini saya melihat iklan Google Search App di televisi, dalam iklan ada seorang laki-laki mengeset alarm melalui perintah suara pada Google Search App menggunakan Bahasa Indonesia. Saya jadi penasaran, soalnya selama ini kan setau saya pengaturan bahasa pada aplikasi Google Search App mengikuti pengaturan bahasa Android secara keseluruhan.
Ternyata setelah saya utak-atik sebentar, saya jadi tau bahwa pengaturan bahasa pada Google Search App ini terpisah dengan pengaturan bahasa pada Android. Dengan demikian, kita bisa menggunakan perintah suara berbahasa Indonesia tanpa harus mengubah bahasa di Android secara keseluruhan.
Untuk mengubah pengaturan bahasanya silakan masuk ke Settings -> Language & input dan pilih Voice Search. Di situ silakan gunakan Bahasa Indonesia. :)
google-voice-search-1
Hasilnya jadi begini, sip!
google-voice-search-2
Sekarang kamu nggak perlu repot pakai Bahasa Inggris.. Sayangnya kamu harus selalu tersambung internet biar lancar waktu menggunakan Voice Search, soalnya Bahasa Indonesia belum tersedia untuk didownload dan digunakan secara offline.
Read more ...

Sedikit Tips Buat yang Suka Pakai Google Chrome Browser

Apa browser pilihanmu di Android? kalau jawabanmu google chrome kebetulan banget. Karena pada kesempatan kali ini aplikanologi akan sedikit ngasih tips menggunakan google chrome biar lebih asyik. Langsung aja yess berikut selengkapnya..

1. Menambahkan Webpage ke Home Screen

photostrip-1390234949775

Kalau kamu sering bukak suatu website fitur ini akan sangat membantu. Jadi google chorme versi terbaru kemaren menambahkan fitur yang memungkinkan untuk membuat quick launcher dari suatu halaman web ke homescreen kamu. Caranya cukup mudah , tinggal kamu buka suatu halaman tertentu kemudian pilih setting bagian kanan atas aplikasi, setelah itu add to homescreen dan quick launch pun akan segeram muncul di home screen.

2. Menampilkan Versi Dekstop

photostrip-1390235239879

Jika kita ngebuka suatu web, kebanyakan akan muncul tampilan berbeda antara mobile dan dekstop. Karena masalah optimasi dan lain hal kebanyakan website emang menggunakan tampilan berbeda untuk masing-masing platform. Nah dengan fitur yang dipunyai google chrome kamu bisa melihat tampilan dekstop di platform mobile, sama kayak yang pertama fitur ini bisa kamu akses pada bagian setting kemudian centang pilihan request dekstop Site.

3. Menghilangkan Pop-Up google translate yang mengganggu.

photostrip-1390235565339

Seringkali ketika kita akses suatu Web dengan bahasa asing, akan muncul pop-up dari google chrome untuk menterjemahkan halaman tersebut. Nah masalahnya kalau keseringan muncul jadi malah ganggu dan bikin aktifitas browsing jadi terhambat. Untungnya kamu bisa matiin fitur ini caranya sama kayak tadi pilih menu bagian kanan atas aplikasi kemudian pilih setting, pilih content setting, terakhir tinggal kamu off kan aja pada bagian google translate, beres.

Read more ...

Tips: Otomatis Matikan Wifi, Data, Bluetooth, dll Ketika Tidur

Cara paling ampuh untuk menghemat baterai sebenarnya adalah dengan mematikan perangkat yang nggak terpakai, dan waktu yang paling lama nggak memakainya adalah ketika kita tidur. Kalo orang seperti saya ini bisa tidur sampai 7 jam, hehe, itu kan lumayan untuk menghemat baterai. Jadi ketika bangun di pagi hari nggak perlu banyak waktu untuk nge-charge hape sebelum berangkat beraktivitas.
Biar makin nyaman, cara tersebut bisa dibikin otomatis, perangkat semacam Wifi, Bluetooth, Data dan lain-lain biar mati sendiri pada jam tertentu dan hidup lagi pada jam tertentu. Jamnya silakan disesuaikan dengan kebiasaan tidur kamu. :)
Coba deh aplikasi Agent, ini bisa jadi asisten yang setia mematikan dan menghidupkan beberapa perangkat penting di hape kamu. Sebenarnya aplikasi ini nggak cuma bisa dipakai untuk otomatisasi waktu tidur, ada juga yang buat meeting, parking, dan driving. Tapi yang kita butuhkan sekarang cuma yang sleeping. :)
agent-1
agent-2
Cara bikin otomatisnya nggak susah koq, setelah install aplikasi Agent, kamu silakan masuk ke menu Sleep, lalu atur jam mulai dan berakhirnya, kamu bahkan bisa mengatur panggilan masuk dan SMS biar nggak mengganggu tidurmu.
Ada 4 hal yang bisa dimatikan ketika kamu tidur:
- Auto-sync
- Bluetooth
- Wifi
- Mobile data
Silakan pilih mana yang harus dimatikan ketika tidur.
Trus fitur yang bikin menarik adalah ketika waktu sudah sampai pada jam tidur tapi hape masih aktif kamu gunakan, aplikasi ini nggak akan semena-mena mematikan internetnya, kamu tetap bisa menggunakan hape sampai ketiduran. Nah, ketika hape sudah nggak ada aktivitas, aplikasi ini baru beraksi, semua perangkat akan dimatikan.
Read more ...

TUTORIAL ROOT SMARTFREN ANDROMAX T

Sebenarnya cara rooting Smartfren Andromax T ini cukup mudah, yaitu dengan menggunakan aplikasi Framaroot.
Bahan:
Framaroot 1.6.0
Instalasi:
  1. Download Framaroot 1.6.0
  2. Install Framaroot
  3. Ubah “Superuser” jadi “SuperSU”
  4. Klik Gandalf
  5. Restart MaxT
  6. Lihat apakah ada aplikasi SuperSU.
Read more ...

Rasakan Pengalaman Terbaik Bermain Catur Online di Chesscube





Chesscube.com adalah portal catur online terbesar didunia yang berisikan penggemar permainan catur dari berbagai negara. Sebut saja diantaranya Rusia, Amerika, Turki, UEA, Malaysia, Indonesia, Singapura, dan lain-lain. Permainan yang masuk kedalam genre Strategy Board Gameini dikenal sejak lama telah dimainkan oleh jutaan orang diseluruh dunia, kini Chesscube membawanya ke ranah online dan menjanjikan pengalaman bermain catur yang lebih asyik. Disini kamu bisa berdiskusi dengan pemain lain di dalam portal masing-masing negara, menonton video tutorial, bahkan menyaksikan video pertandingan catur bersejarah yang pernah ada.
Tampilan dan gameplay dari Chesscube menurut saya jauh lebih baik jika dibandingkan dengan portal catur online sejenis, seperti Viwawa, Chess.com, ataupun ICC, selain itu Chesscube juga tidak membutuhkan download untuk mulai bermain. Kamu cukup login dengan facebook, atau mendaftar lewat email.
gameplay
Setelah login, kamu dapat berbicang-bincang atau menantang pemain lain dari Lounge yang otomatis akan kamu masuki setiap login. Secara default kamu akan masuk ke Lounge Cube Cafe, meski begitu kamu juga dapat menjelajahi lounge dari negara lain, misalnya Indonesia dan mulai berdiskusi dalam bahasa Indonesia.
Untuk gameplaynya sendiri menurut saya sudah cukup baik, grafik yang tajam dan smooth tidak lantas membuat lag. Ada dua macam gameplay yang ditawarkan disini, yaitu Chess dan Chess 960. Buat yang suka tantangan, kamu dapat merasakan tegangnya tensi pertandingan dalam turnamen yang dapat dinikmati berkali-kali dalam satu hari. Turnamen bisa kamu temukan melalui tab Tournaments yang terdapat di panel sebelah kiri.
Kamu juga dapat mengunjungi forum untuk mendapatkan informasi berkenaan dengan update, FAQ, dan event yang sedang berlangsung. Chesscube forum dapat diakses melalui link ini
Selain mendapatkan gold, rating kamu juga akan bertambah  setiap kali memenangkan sebuah pertandingan, sama halnya dengan kekalahan, semakin banyak menderita kekalahan, gold dan rating-pun ikut berkurang. Gold diperlukan untuk membeli berbagai video tutorial dan rekaman pertandingan catur internasional, merubah tampilan, mengganti efek suara, dan lain sebagainya.
Read more ...
Kamis, 20 Maret 2014

Card Wars – Adventure Time v1.0 APK

Great Game Card Wars - Adventure Time, tapi beberapa masalah - cara lainnya untuk mendapatkan permata selain di-app pembelian. - Tidak ada batasan waktu. - Multiplayer. In-app pembelian dan pembatasan waktu adalah taktik yang umum digunakan dalam game free-to-play, tapi ini bukan permainan free-to-play. Sedikit mahal, pada kenyataannya. Tapi secara keseluruhan, permainan besar. 9/10




deskripsi
Floop Babi ! Ini Adventure Time CARD WARS ! Mainkan permainan terinspirasi oleh episode Adventure Time , " Card Wars " ! Memanggil makhluk dan mantra cor untuk pertempuran jalan ke kemenangan .

CARD COMBAT !
Command tentara prajurit yang mengagumkan , termasuk Husker Knights , Cool Dog , Immortal Jagung Walker , dan bahkan babi untuk menghancurkan kekuatan lawan ! Tempat menara dan cor mantra untuk melepaskan serangan ultimo .

CUSTOM DECK !
Memenangkan semua perang ! Kumpulkan kartu baru untuk menyesuaikan dek Anda untuk setiap lawan . Tingkat atas makhluk , mantra , dan menara , atau sekering mereka bersama-sama untuk membuat kartu Anda bahkan lebih kuat .

Taruhan tinggi PERTIKAIAN !
Pikirkan Anda punya apa yang diperlukan untuk dinobatkan Cool Guy , atau Anda akan berakhir minum dari cangkir dweeb ? Memulai perang Anda sendiri sebagai Finn , Jake , BMO , Putri Bubblegum , Marceline , api Princess dan lebih sebagai Anda angin jalan Anda melalui Tanah Ooo !

Ini bukan sembarang perang kartu . Ini Adventure Time CARD WARS !
*********************
Game ini tersedia dalam bahasa berikut : Inggris, Perancis , Italia, Spanyol ( Amerika Latin ) , Portugis Brasil
*********************
Pertimbangan penting :
Aplikasi ini termasuk pilihan untuk orang dewasa untuk membuka atau membeli tambahan item dalam game dengan uang nyata untuk meningkatkan bermain game. Anda dapat menonaktifkan in- app pembelian dengan menyesuaikan pengaturan perangkat Anda .
*********************
PRIVASI INFORMASI :
Privasi Anda adalah penting bagi kami di Cartoon Network , sebuah divisi dari Turner Broadcasting System , Inc Permainan ini mengumpulkan dan menggunakan informasi seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi Cartoon Network terkait di bawah ini . Informasi ini dapat digunakan , misalnya , untuk menanggapi permintaan pengguna , memungkinkan pengguna untuk mengambil keuntungan dari fitur dan layanan tertentu , personalisasi konten , melayani iklan , melakukan komunikasi jaringan, mengelola dan meningkatkan produk dan layanan kami , dan melakukan operasi internal lainnya dari Cartoon Network situs web atau layanan online . Praktik privasi kami dipandu oleh undang-undang privasi data yang di Amerika Serikat . Untuk pengguna yang berada di Uni Eropa atau negara-negara lain di luar AS , harap dicatat bahwa aplikasi ini dapat menggunakan pengidentifikasi gigih untuk tujuan manajemen permainan . Dengan men-download aplikasi ini , Anda menerima Kebijakan Privasi dan Perjanjian Lisensi Pengguna Akhir , dan Anda memberikan izin untuk penggunaan seperti untuk semua pengguna perangkat Anda . Perjanjian Lisensi Pengguna Kebijakan Privasi dan End berada di samping syarat , kondisi atau kebijakan yang diberlakukan oleh operator nirkabel Anda dan Google Inc Cartoon Network dan afiliasinya tidak bertanggung jawab atas pengumpulan, penggunaan , atau pengungkapan informasi pribadi Anda dengan Google atau operator nirkabel Anda .

Updated
February 26, 2014

Size
139M

Installs
5,000 - 10,000

Current Version
1.0

Requires Android
2.2 and up

Floop babi: 3 Saya suka permainan ini begitu banyak. Aku tidak kecewa sama sekali! Seluruh konsep besar dan ada banyak referensi dari episode! (BMO tidak bermain game tersebut dengan jake.) I love it im hanya takut bahwa setelah saya telah mengalahkan semua orang itu akan berakhir. Jika demikian, saya berharap untuk melihat sebuah peta diperpanjang di mana Anda dapat terus dan terus, agak seperti permen naksir. Itu hanya khawatir saya tapi itu tidak mempengaruhi bagaimana awesome bermain game permainan / adalah.


Read more ...

download ski safari advanture time

Ski Safari: Adventure Time - screenshot

Ski Safari: Adventure Time - screenshot

Ski Safari: Adventure Time - screenshot

Game yg satu ini wajib dicoba gan, dijamin deh ga akan ga akan nyesel.

Deskripsi 

Adventure Time memenuhi Ski Safari! Rusak lereng Ooo dengan Finn dan teman-temannya dalam petualangan downhill ini tanpa henti menyenangkan. 

SKI DENGAN BUTT ANDA 
Geser jalan Anda melalui Ice Raya, Permen Kingdom, dan Misteri Pegunungan untuk berlari lebih cepat longsoran tanpa henti! 
KOSTUM MATEMATIKA 
Gaun Finn seperti zombie, memakai piyama, pergi sebagai Pangeran Hotbod, dan banyak lagi! Periksa toko untuk meningkatkan, upgrade, dan kendaraan. 
GRAB TEMAN ANDA 
Mencari tumpangan dengan Jake, LSP, Marceline, Putri Bubblegum, Rainicorn, Ice King, Gunter, dan banyak lagi! 
Stunt IT UP 
Lakukan trik flippin 'mengagumkan dan naik hewan liar untuk membangun combo meter! 
Kegembiraan tidak akan pernah berakhir! Ini SKI SAFARI ADVENTURE TIME! 
Pertimbangan penting: 
Aplikasi ini termasuk pilihan untuk orang dewasa untuk membuka atau membeli tambahan item dalam game dengan uang nyata untuk meningkatkan bermain game. Anda dapat menonaktifkan in-app pembelian dengan menyesuaikan pengaturan perangkat Anda.

download di sini


Read more ...

perbedaan kuman,virus,bakteri


- Kuman adalah istilah umum Indonesia daripada hewan mikro biologis yang juga disebut dengan nama bakteri. Biasanya kuman membawa bibit penyakit. 

- Virus adalah parasit berukuran mikroskopik yang menginfeksi sel organisme biologis. Virus hanya dapat bereproduksi di dalam material hidup dengan menginvasi dan memanfaatkan sel makhluk hidup karena virus tidak memiliki perlengkapan selular untuk bereproduksi sendiri. Dalam sel inang, virus merupakan parasit obligat dan di luar inangnya menjadi tak berdaya. Biasanya virus mengandung sejumlah kecil asam nukleat (DNA atau RNA, tetapi tidak kombinasi keduanya) yang diselubungi semacam bahan pelindung yang terdiri atas protein, lipid, glikoprotein, atau kombinasi ketiganya. Genom virus menyandi baik protein yang digunakan untuk memuat bahan genetik maupun protein yang dibutuhkan dalam daur hidupnya. 

Istilah virus biasanya merujuk pada partikel-partikel yang menginfeksi sel-sel eukariota (organisme multisel dan banyak jenis organisme sel tunggal), sementara istilah bakteriofag atau fag digunakan untuk jenis yang menyerang jenis-jenis sel prokariota (bakteri dan organisme lain yang tidak berinti sel). 

Virus sering diperdebatkan statusnya sebagai makhluk hidup karena ia tidak dapat menjalankan fungsi biologisnya secara bebas. Karena karakteristik khasnya ini virus selalu terasosiasi dengan penyakit tertentu, baik pada manusia (misalnya virus influenza dan HIV), hewan (misalnya virus flu burung), atau tanaman (misalnya virus mosaik tembakau/TMV). 

- Bakteri, dari kata Latin bacterium (jamak, bacteria), adalah kelompok raksasa dari organisme hidup. Mereka sangatlah kecil (mikroskopik) dan kebanyakan uniselular (bersel tunggal), dengan struktur sel yang relatif sederhana tanpa nukleus/inti sel, cytoskeleton, dan organel lain seperti mitokondria dan kloroplas. Struktur sel mereka dijelaskan lebih lanjut dalam artikel mengenai prokariota, karena bakteri merupakan prokariota, untuk membedakan mereka dengan organisme yang memiliki sel lebih kompleks, disebut eukariota. Istilah "bakteri" telah diterapkan untuk semua prokariota atau untuk kelompok besar mereka, tergantung pada gagasan mengenai hubungan mereka. 

Bakteri adalah yang paling berkelimpahan dari semua organisme. Mereka tersebar (berada di mana-mana) di tanah, air, dan sebagai simbiosis dari organisme lain. Banyak patogen merupakan bakteri. Kebanyakan dari mereka kecil, biasanya hanya berukuran 0,5-5 μm, meski ada jenis dapat menjangkau 0,3 mm dalam diameter (Thiomargarita). Mereka umumnya memiliki dinding sel, seperti sel hewan dan jamur, tetapi dengan komposisi sangat berbeda (peptidoglikan). Banyak yang bergerak menggunakan flagela, yang berbeda dalam strukturnya dari flagela kelompok lain.
Read more ...
Rabu, 19 Maret 2014

MiniTool Partition Wizard Server Edition 7.7 dengan serial number

MiniTool Partition Wizard adalah sebuah software yang dapat kita gunakan untuk membuat dan mengatur partisi yang ada pada harddisk kita.





download MiniTool Partition Wizard Server Edition 7.7 dengan serial number
serial
pass: www.bagas31.com

sumber:http://www.bagas31.com/
Read more ...

10 Fakta Menakjubkan Mengenai Semut yang mungkin Belum Anda Ketahui

semut yang dikenal memiliki solidaritas dan ukhuwah yang tinggi antar sesamanya merupakan salah satu spesies serangga tercanggih di muka bumi, hampir tidak ada serangga yang sekuat semut. Menurut para ilmuwan, mereka telah bertahan selama 6 juta tahun karena mereka diberi karunia oleh Tuhan untuk mampu beradaptasi dengan baik dimana pun mereka tinggal.
Berikut ini merupakan sebagian kecil fakta-fakta menakjubkan dan unik dari semut yang perlu kita ketahui sebelum kita menginjak mereka yang sedang lewat di tanah maupun lantai rumah kita:
1. Semut Lebih Pintar Daripada yang Kalian Pikirkan
Binatang dengan otak paling besar proporsinya jika dibandingkan dengan keseluruhan tubuhnya adalah semut. Mereka dikenal sebagai salah satu spesies paling cerdas di antara serangga-serangga lainnya. Mereka memiliki sekitar 250.000 sel otak di kepalanya.
2. Semut Sangat Ahli di Bidang Pertanian
Kalian tahu gak, bahwasanya semut telah memulai bertani dan berkebun 50 juta tahun lebih awal sebelum manusia untuk meningkatkan jumlah makanan mereka. Para semut menggunakan teknik hortikultura yang sangat canggih untuk meningkatkan hasil panen mereka. Mereka mensekresikan zat kimia yang kaya antibiotik untuk menghambat pertumbuhan jamur. Sarang mereka juga dibangun dengan sistem yang sangat canggih untuk mengontrol temperatur dan kelembapan.
3. Semut Merupakan Ahli Strategi Perang
Antara spesies semut yang berbeda, bahkan yang sama sekali pun terkadang “bertarung” dan “berperang” satu sama lain, dan peperangan ini bisa berlanjut selama beberapa jam, hari bahkan minggu.
Salah satu pertempuran semut yang paling luas jangkauaanya adalah pertempuran sejenis Pavement Ant. Dan pertempuran paling besar adalah antara superkoloni semut Argentina yang menyebabkan jatuhnya jutaan korban semut yang tewas dalam sehari saja.
Beda lagi dengan semut Amazon, mereka adalah sejenis semut yang suka “memperbudak” semut lain untuk dijadikan pekerja. Mereka mendapatkan budak dari hasil invasi ke sarang semut lainnya. Sebelum menyerang mereka akan mengobservasi sarang lawan. Setelah dua hari, semut amazon pun langsung menyerang, dengan mudah mereka menaklukkan lawannya yang rata-rata telah panik dan tidak terorganisir sama sekali. Budak pun didapatkan. (Bagaimana cara menebus budak semut ya?)
4. Jumlah Semut Sangat Banyak Sekali
Jika dikalkulasikan, 10% dari keseluruhan hewan di dunia merupakan semut. Dan jika ditimbang, jumlah massa semua semut di bumi sama dengan jumlah massa semua manusia di bumi
5. Semut Bisa Membentuk Superkoloni
Semut argentina merupakan jenis semut yang suka menyerang. Mereka membentuk superkoloni yang besar dan banyak sekali di Kalifornia, AS. Superkoloni tersebut memiliki jutaan sarang dengan jangkauan hampir ratusan mile (ratusan kilometer) dan kedalaman sarang 6 meter ke bawah. Semut dari sarang yang berbeda namun dalam satu koloni sangat jarang terlihat saling serang satu sama lain. Superkoloni terbesar terdapat di Kalifornia bagian selatan, dengan panjang 600 mile (sekitar 965 kilometer).
6. Umur Semut Hanya Beberapa Bulan Berbeda dengan Ratunya
Semut pekerja hanya mampu bertahan hidup selama 45-60 hari, bandingkan dengan sang ratu semut yang bisa hidup hingga berumur 20 tahun. Dan ketika sang ratu mati, koloni semut tersebut hanya bisa bertahan beberapa bulan.
7. Semut Karnivora
Di Afrika dan Asia, ada spesies semut yang bisa membunuh dan memakan binatang lain yang lebih besar dengan cara “mengeroyokinya”. Semut itu dikenal dengan nama Driver Ant, Safari Ant dan Siafu. Jenis semut itu merupakan pemburu yang sangat kuat, dan mereka memanfaatkan jumlah mereka saat mengincar mangsa. Jadi pelajarannya, kekuatan kelompok itu penting lho.
Driver ant pernah ditemukan membunuh bayi manusia dan kuda yang sedang diikat di kayu. Driver ant akan membunuh apapun yang berada di dekat sarang mereka, bahkan 100.000 ekor binatang mati dalam sehari karena koloni semut ganas ini. Semut ini juga suka berpindah-pindah untuk mencari mangsa, seperti serangga, laba-laba, kadal, ular, ayam dan binatang kecil lainnya. Terkadang memanjat pohon dan menyerang burung di sarangnya. Alhamdulillaah mereka hanya hidup di hutan bukan di kosan.
8. Semut yang Suka Beternak
Semut selain suka bertani, berburu dan berperang, mereka juga suka beternak. Dan yang mereka ternakkan bukanlah ayam, kambing apalagi sapi. Yang mereka ternakkan adalah Aphid, sejenis kumbang.
Semut madu mendapatkan madu yang manis dar hasil sekresi aphid tsb. Semut akan melindungi dan memberi makanan kumbang. Mereka memilihkan tanaman yang cocok untuk Aphid tinggal dengan aman. Jika ada predator atau parasit datang, maka semut tsb akan memboyong aphid ke tempat lain. Mereka akan mempertahankan dan membela aphid. Sungguh bahagian hidup si Aphid.
9. Perbudakan dalam Dunia Semut

Slave-Maker ant merupakan jenis semut yang suka menggerebek sarang semut lain dan mencuri pupa mereka. Dan ketika pupa tersebut menetas, dan menjadi semut, semut tersebut kemudian dijadikan budak dalam koloni.


10. Kasta dalam Dunia Semut
Sang ratu semut berukuran lebih besar daripada pekerjanya. Mereka memiliki thorax dan abdomen yang lebih besar daripada pekerjanya. Setelah menemukan koloni baru, tugas sang ratu adalah untuk menghasilkan banyak semut pekerja, semut jantan dan ratu lainnya. Mereka bisa hidup selama 20 tahun dan bisa memproduksi ribuan telur dalam hidupnya. Semut jantan memiliki tubuh yang paling kecil dalam kasta semut. Tugas mereka hanya satu, yaitu membuahi sang ratu saat ritual perkawinan. Dan akan mati setelah beberapa hari.
Semut pekerja memiliki tugas mencari makan, merawat bayi, membangun sarang dan menjaga koloni serta ratu. Semut tentara yang bercirikan memiliki kepala yang besar bertugas untuk menjaga sarang mereka dari serangan musuh


Read more ...

cara memperbaiki flashdisk yang tidak terdeteksi

Bagi kalian yang mengalami masalah seperti ini saya akan berbagi solusinya, cara mengatasi flashdisk yang tidak terdeteksi di windows explorer. Ikuti caranya di bawah ini :
  • Langkah pertama buka Computer Management, caranya dengan klik kanan pada My Computer => Manage.
  • Kemudian pilih Disk Management, disitu akan ditampilkan partisi dan disk drive yang ada dalam komputer, termasuk fashdisk yang sudah kita tancapkan. Sebenarnya di sini flashdisk kita telah terdeteksi di windows namun tidak bisa muncul di windows explorer.
flashdisk tidak terdeteksi di windows

  • Kemudian pada bagian partisi flashdisk, klik kanan => Change Drive Letter and Patch...
Oke, kali ini saya akan berbagi sebuah cara mengatasiflashdisk yang tidak terdeteksi di windows. Sebenarnya ini dari pengalaman saya sendiri, beberapa waktu lalu entah karena apa saat flashdisk saya tancapkan ke laptop tidak bisa terdetect di windows explorer, namun saat saya coba di laptop lain ternyata masih bisa terdetect. Hanya di laptop saya yang flashdisk tersebut tidak bisa terdetect. Awalnya saya bingung cari tutorial di google, tapi malah gak ketemu solusinya. Kemudian saya coba otak-atik di disk manager windows dan Alhamdulillah bisa terdetect kembali di windows explorer.  Bagi kalian yang mengalami masalah seperti ini saya akan berbagi solusinya, cara mengatasi flashdisk yang tidak terdeteksi di windows explorer. Ikuti caranya di bawah ini :

  • Setelah muncul jendela seperti pada gambar di bawah ini, kemudian klik Add.
Oke, kali ini saya akan berbagi sebuah cara mengatasiflashdisk yang tidak terdeteksi di windows. Sebenarnya ini dari pengalaman saya sendiri, beberapa waktu lalu entah karena apa saat flashdisk saya tancapkan ke laptop tidak bisa terdetect di windows explorer, namun saat saya coba di laptop lain ternyata masih bisa terdetect. Hanya di laptop saya yang flashdisk tersebut tidak bisa terdetect. Awalnya saya bingung cari tutorial di google, tapi malah gak ketemu solusinya. Kemudian saya coba otak-atik di disk manager windows dan Alhamdulillah bisa terdetect kembali di windows explorer.  Bagi kalian yang mengalami masalah seperti ini saya akan berbagi solusinya, cara mengatasi flashdisk yang tidak terdeteksi di windows explorer. Ikuti caranya di bawah ini :

  • Selanjutnya pilih bagian/jenis drive, misal: H. Kemudian klik Ok.
Oke, kali ini saya akan berbagi sebuah cara mengatasiflashdisk yang tidak terdeteksi di windows. Sebenarnya ini dari pengalaman saya sendiri, beberapa waktu lalu entah karena apa saat flashdisk saya tancapkan ke laptop tidak bisa terdetect di windows explorer, namun saat saya coba di laptop lain ternyata masih bisa terdetect. Hanya di laptop saya yang flashdisk tersebut tidak bisa terdetect. Awalnya saya bingung cari tutorial di google, tapi malah gak ketemu solusinya. Kemudian saya coba otak-atik di disk manager windows dan Alhamdulillah bisa terdetect kembali di windows explorer.  Bagi kalian yang mengalami masalah seperti ini saya akan berbagi solusinya, cara mengatasi flashdisk yang tidak terdeteksi di windows explorer. Ikuti caranya di bawah ini :

Read more ...

7 Rahasia dibalik google

1. Atari Breakout

Coba tuliskan “Atari breakout” pada kolom search di Google. Anda hanya perlu memilih menu images, atau anda juga bisa langsung menuliskan Atari breakout pada bagian images. Dan tunggu beberapa saat, maka anda akan menemukan sebuah permainan klasik yang tiba – tiba muncul tanpa anda minta.
atari breakout

2. Google in 1998

Anda akan masuk kedalam halaman pencarian Google pada tahun 1998, ketika anda menuliskan “Google in 1998”. Dari logonya saja sudah membuktikan bahwa Google yang ada saat ini, sudah jauh berbeda dan lebih terlihat elegant.

google in 1998

3. Do a barrel roll

Pernah berfikir halaman Google Anda akan berputar 360o ? Tentu tidak, namun ketika anda menuliskan “Do a barrel roll” pada kolom search, Anda akan menemukan keunikan Google, yakni halaman Google akan berputar sebesar 360o, dan akan kembali ke posisi semula.

do a barrel roll

4. Custom street view

Seperti halnya Google Maps, Custom street view akan menunjukkan kita letak atau tujuan alamat yang kita cari. Namun yang berbeda adalah, Anda akan menemukan sebuah legoman yang akan membantu Anda di Google Maps tersebut.

custom-street-view-legoman-685x369

5. Bacon Number

Bacon Number disinis yaitu jumlah derajat pemisahan yang dimiliki oleh aktris atau aktor dari Kevin Bacon. Semakin tinggi jumlah Bacon, semakin jauh dia dari Kevin Bacon. Sebagai contoh, jumlah Bacon Kevin Bacon adalah 0. Jika seorang aktor bekerja dalam sebuah film dengan Kevin Bacon, nomor Bacon aktornya adalah 

bacon number

6. Anagram

Ketika anda menuliskan sebuah kata yaitu “Anagram”, Google akan memberikan sebuah pilihan, apakah yang kita maksud adalah “nag a ram”. Seperti fungsinya, Anagram sendiri adalah salah satu teknik untuk memutar balikkan sebuah kata atau kalimat. Begitupula dengan Google, ketika kita mencari sebuah kata “Anagram”, Google akan memutar balikkan kata tersebut, dan bertanya apakah itu yang kita maksud.

anagram

7. Zerg Rush

Pernahkah anda melihat halaman search Google anda akan hilang dengan sendirinya? Hal ini bisa terjadi jika Anda menuliskan sebuah kalimat “Zerg Rush”. Tiba – tiba akan muncul sebuah lingkaran – lingkaran kecil dari atas halaman Google. Kemudian mereka akan turun secara bersamaan, menghapus setiap kaliman yang tertulis disana. Setelah semua kalimat hilang, lingkaran – lingkaran kecil tersebut akan berkumpul dan membentuk dua huruf “G”, yang memiliki makna “Good Game”.

zerg rush

Read more ...

Pembuat "Flappy Bird" Akhirnya Bicara Jujur



Kendati sukses besar dan berhasil meraup banyak pemasukan dari iklan,game "Flappy Bird" ditarik dari peredaran oleh penciptanya, Dong Nguyen, pada Februari lalu.

Lenyapnya Flappy Bird mengundang banyak pertanyaan karena Nguyen tak banyak berbicara mengenai hal ini. Namun, wawancara dengan Rolling Stone menguak alasan personal Nguyen di balik keputusan kontroversialnya itu.

Rupanya dia banyak menerima pesan yang menyalahkan Flappy Bird atas berbagai kejadian buruk, mulai dari ibu yang menelantarkan anak karena terlalu sibuk bermain, orang yang kehilangan pekerjaan, sampai belasan ponsel rusak dibanting anak-anak sekolah yang dibuat kesal oleh si tokoh burung terbang.

"Pada awalnya saya kira mereka cuma bercanda," kata Nguyen. Namun, lalu dia menyadari bahwa hal itu benar-benar terjadi.

Nguyen sendiri dahulu pernah tidak lolos ujian sekolah karena kecanduan game "Counter Strike", jadi dia tahu betul daya rusak game yang membuat ketagihan.

Nguyen yang merasa bersalah kemudian memutuskan untuk melenyapkan Flappy Bird, meski sadar bahwa game itu memberi pemasukan sangat besar bagi dirinya yang masih tinggal bersama orangtua.

Sebelumnya Nguyen mengaku memperoleh pendapatan yang sangat besar dari game ini. Dalam sehari, ia bisa mendapatkan 50.000 dollar AS atau sekitar Rp 600 juta.

Tindakan itu juga dilatarbelakangi oleh ketidaknyamanan akibat kehidupan pribadinya yang tiba-tiba jadi sorotan banyak orang. "Saya memang tak bisa kembali ke hidup seperti yang dahulu, tetapi kini saya merasa baikan".

Mungkinkah Flappy Bird kembali?

Semenjak Flappy Bird ditarik, kloning game tersebut bermunculan bak jamur pada musim hujan. Beberapa orang pun mencoba meraih untung dengan menjual mahal iPhone yang sudah dipasangi Flappy Bird karena game tersebut telah menjadi barang langka.

Namun, apakah masih ada harapan bahwa Flappy Bird yang "asli" akan kembali hadir? "Saya sedang mempertimbangkan itu," jawab Nguyen singkat dalam wawancara denganRolling Stone.

Nguyen melanjutkan bahwa kini ia tak sedang mengerjakan versi baru dari Flappy Bird. Namun, kalaupun nantinya game itu benar-benar kembali hadir, dia mengatakan bakal menambah pesan peringatan di dalam permainan.

Bunyi pesan itu sederhana saja, "Please take a break," jelas Nguyen. Tujuannya mengingatkan pemain agar beristirahat.
Dong Nguyen, pembuat game Flappy Bird.
Read more ...

Ini Bukti Malaysia Airlines MH370 Sengaja Hindari Radar



Meski Pemerintah Malaysia belum memastikan hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH 370 karena aksi pembajakan, namun dugaan skenario pembajakan terhadap pesawat yang hilang sejak Sabtu pekan yang lalu (8/3/2014) kini semakin kuat.

Dugaan muncul setelah Perdana Menteri Malaysia, Najib Razak mengadakan konferensi pers di Malaysia, hari ini Sabtu (15/3/2014).  Dalam konferensi pers tersebut, Razak menyatakan, pesawat Boeing 777-200ER milik maskapai Malaysian Airlines sengaja dibelokkan dan  dimatikan radar transponder-nya.

Apa yang disampaikan oleh Razak dalam konferensi pers hari ini memunculkan dugaan bahwa pembajak MH370 bukan orang sembarangan, setidaknya ia mengetahui teknis pengoperasian instrumen pesawat. Karena, selain membelokkan rute dan mematikan transponder, pihak yang mengambilalih pesawat dengan sengaja memilih jalur untuk menghindari radar agar tidak terdeteksi.

Fakta di atas diperkuat dengan data yang didapat oleh Reuters. Pada Jumat (14/3/2014),Reuters mendapatkan data lokasi MH370yang ditangkap radar militer Malaysia setelah menghilang dari radar sipil. Data tersebut didapat Reuters dari sumber kepolisian Malaysia yang tidak mau disebutkan namanya.

Dari data tersebut, diketahui MH370 berada di waypoint yang bernama IGARI pada Sabtu (8/3/2014) pekan lalu, pukul 01:21 pagi waktu Malaysia. Waypoint IGARI sendiri berada di radial 059 derajat dari radar VOR Kota Bharu.

Setelah itu, MH370 bergerak ke arah barat menuju waypoint VAMPI yang berada di Selat Malaka, atau timur laut Banda Aceh, Indonesia tanpa terdeteksi radar sipil.

Setelah mencapai titik VAMPI, MH370 berbelok sedikit ke timur laut menuju waypoint GIVAL yang berada di selatan Phuket, Thailand, lalu terbang ke arah barat laut menuju waypointIGREX yang berada di tengah laut Andaman.

Radar militer Malaysia kemudian tidak bisa menjejak lagi kemana MH370 pergi. Dariwaypoint IGREX, terdapat rute airways P628 yang sering digunakan oleh pilot untuk terbang dari wilayah Asia Tenggara menuju Timur Tengah atau Eropa.

Dari pemilihan jalur seperti dijelaskan di atas, bisa disimpulkan bahwa siapa saja yang membelokkan penerbangan MH370 adalah orang yang memiliki pengetahuan yang cukup. 

Hal tersebut juga diutarakan oleh Associated Press (AP) yang mengatakan bahwa satu orang atau lebih yang memiliki pengetahuan terbang yang signifikan telah membajak Malaysian Airlines MH370.

Orang tersebut tahu bagaimana cara mematikan transponder pesawat, dan memberikan input navigasi yang baru, menyimpang dari rute yang telah diatur untuk terbang menuju Beijing.

Rute MH370 digambarkan oleh grafis yang terdapat di situshttp://irinfodotorg.files.wordpress.com di bawah ini. File resolusi tinggi dari foto di bawah bisa dibuka melalui tautan ini.


Dari waypoint IGREX di tengah laut Andaman tersebut, MH370 diperkirakan masih memiliki bahan bakar untuk terbang selama 5 jam. Karena itulah, saat ini fokus pencarian Boeing 777-200 Malaysian Airlines tersebut dikonsentrasikan dari batas utara di Tajikistan hingga batas selatan di Samudera Hindia.

MH370 sengaja menghindari radar?

Layaknya jalan raya, pesawat terbang di udara juga harus melewati jalur yang sudah ditentukan, jalur udara tersebut disebut airways yang menghubungkan dari satu waypoint kewaypoint berikutnya. Dalam pesawat terbang modern, seperti Boeing 777-200ER milik Malaysian Airlines ini, pesawat juga sudah dilengkapi dengan komputer penerbangan (Flight Management Computing-FMC).

Melalui FMC inilah, pilot memberikan input waypoint dan airways mana yang akan digunakan dalam satu rute penerbangan, lengkap dengan informasi lain seperti ketinggian jelajah, berat pesawat, bahan bakar, dan sebagainya. 

Karena itu, fakta bahwa MH370 terbang dari satu waypoint ke waypoint berikutnya, bukan terbang ke bebas ke sembarang arah, menguatkan dugaan orang yang berpengalaman yang menerbangkan MH370 keluar dari jalurnya.

Rute yang diambil oleh MH370 setelah mematikan transponder juga terkesan mencurigakan. Pasalnya jika ditarik garis lurus, maka rute baru yang ditempuh MH370 tersebut seolah terbang menghindari radar pengawas.

Untuk diketahui, wilayah udara terbagi atas beberapa FIR (Flight Information Region:http://en.wikipedia.org/wiki/Flight_information_region) yang dikontrol oleh masing-masing negara. Sesaat sebelum hilang dari waypoint IGARI, MH370 mematikan transpondernya. IGARI berada di batas antara FIR Singapura dan FIR Ho-Chi-Minh, Khusus untuk FIR Singapura yang ada di laut China Selatan ini, koridor utara dikontrol oleh pihak Malaysia.


Sesaat sebelum meninggalkan FIR yang dikontrol Malaysia dan hendak masuk ke FIR Ho-Chi-Minh (Vietnam), MH370 mematikan transponder dan mengubah arah menuju ke waypoint VAMPI hingga IGREX, yang seolah terbang di tepian batas antar FIR berbagai negara, yaitu Ho-Chi-Minh, Bangkok dan Yangon.

Sayangnya, radar militer Malaysia tak bisa menjejak MH370 selepas waypoint IGREX. Saat ditanya oleh Reuters tentang seberapa luas cakupan radar militer Malaysia, Menteri Transportasi Malaysia, Hishammuddin Hussein menolak untuk menjawab, sebab hal tersebut menurutnya adalah informasi yang sensitif.

Banyak komentar yang muncul setelah informasi mengenai keberadaan terakhir MH370 ini diungkap. Mengapa pihak Malaysia baru memunculkan data tujuh hari setelah hilangnya MH370 juga dipertanyakan, mengingat semua sumber daya yang ada selama ini justru dikerahkan di laut China Selatan.

Kini Perdana Malaysia telah memerintahkan semua sumber daya untuk dikerahkan melakukan pencarian di wilayah yang baru, berdasar posisi terakhir MH370 menurut radar militer Malaysia. mengingat luasnya wilayah pencarian, yang membentang antara Tajikistan hingga Samudra Hindia, semua berharap agar keberadaan Boeing 777-200ER Malaysian Airlines tersebut segera ditemukan.

Read more ...